Click Here For Free Blog Templates!!!
Blogaholic Designs

Pages

Senin, 21 Januari 2013

Tanam Paksa

Jawaban soal No 13 dan 14
Aturan Tanam Paksa :

  1. Penduduk desa yang punya tanah diminta menyediakan seperlima dari tanahnya untuk ditanami tanaman yang laku dipsaran dunia.
  2. Tanah yang disediakan bebas pajak.
  3. Hasil tanaman itu harus diserahkan kepada pemerintah Belanda. Apabila harganya melebihi pembayaran pajak maka kelebihannya akan dikembalikan kepada petani.
  4. Waktu untuk menanam tidak boleh melebihi waktu untuk menanam padi.
  5. Kegagalan panenan menjadi tanggung jawab pemerintah.
  6. Wajib tanam dapat diganti dengan penyerahan tenaga untuk dipekerjakan di pengangkutan, perkebunan, atau di pebrik-pabrik selama 66 hari
  7. Penggarapan tanaman dibawah pengawasan langsung oleh kepala-kepala pribumi, sedangkan pihak Belanda bertindak sebagai pengawas secara umum.
Penyimpangan Pelaksanaan Tanam Paksa :

  1. Tanah yang disediakan melebihi 1/5, yakni 1/3 bahkan 1/2, malah ada seluruhnya, karena seluruh desa dianggap subur untuk tanaman wajib.
  2. Kegagalan panen menjadi tanggung jawab petani.
  3. Tenaga kerja yang semestinya dibayar oleh pemerintah tidak dibayar.
  4. Waktu yang dibutuhkan ternyata ternyata melebihi waktu penanaman padi 
  5. Pekerjaan di perkebunan atau di pabrik, ternyata lebih berat daripada di sawah.
  6. Kelebihan hasil yang seharusnya dikembalikan kepada petani, ternyata tidak dikembalikan.
  7. Pembebanan pajak tanah kepada para petani.

0 komentar:

Posting Komentar